Arturo Vidal mengaku kaget jika
dirinya memiliki kemampuan mencetak gol. Sebagaimana statistik mencatat,
sejauh ini, pemain internasional Cili tersebut sudah mengemas 10 gol di
semua ajang sepanjang musim ini.
"Saya senang dengan gol yang telah saya cetak," ujarnya kepada wartawan.
"Saya tidak pernah berharap untuk meningkatkan jumlah gol saya ke angka sembilan pada tahap musim ini, saya tidak banyak menghitung soal gol saya ini," jelas Vidal.
Vidal melanjutkan, catatan gol pribadi tidak pernah dipusingkannya. Bagi dia, Bianconerri adalah segalanya. Vidal memilih untuk mengesampingkan catatan-catatan personal.
"Satu-satunya hal terpenting bagi saya adalah tim ini meraih kemenangan. Rasanya sulit untuk bersedih di sini, karena saya bahagia mengenakan seragam ini dan berada di antara para loyalis Juventus," tandasnya.
0 comments:
Post a Comment