Thursday, December 27, 2012

Ambisi Vidal Raih Treble Winner

Artuto Vidal sejatinya sudah merasakan sukses ketika berhasil mengantarkan Juventus meraih titel Scudetto musim lalu. Namun pemain asal Chile ini memastikan bahwa keberhasilan itu semakin membuatnya ketagihan untuk mencapai kesuksesan lebih.

Sejak didatangkan dari Bayer Leverkusen seharga 10,5 juta euro, Vidal memang langsung menjadi pemain penting bagi Juventus. Ia bersama Andrea Pirlo dan Claudio Marchisio berhasil menjadikan lini tengah Juventus menjadi yang terbaik di Italia.

"Saya ingin memenangkan Scudetto lagi. lalu kami juga masih punya Liga Champions dan Coppa Italia. Kami masih berpeluang memenangkannya dan kami akan berusaha melakukannya," ujar Vidal.
Share on :

0 comments:

Post a Comment