Sunday, December 16, 2012

Juventus Akan Kedatangan Si 'Pembunuh Raksasa'

Sebuah dilema bakal dirasakan Giancomo Bonaventura jelang lawatan Atalanta ke markas Juventus, Minggu (16/12). Betapa tidak, I Bianconeri merupakan tim idolanya sejak kecil.

"Saat masih kecil, aku merupakan pendukung Juventus. Sebab, mereka memenangkan begitu banyak trofi dan memiliki Alessandro Del Piero," ungkap Bonaventura kepada Corriere dello Sport.
 
"Aku menyukai pemain bernomor punggung 10 dan Del Piero merupakan idolaku. Namun, sejak pindah ke Bergamo, hatiku hanya untuk Atalanta," imbuh Bonaventura.

Bonaventura pun menyambangi Juventus Stadium dengan optimisme tinggi. Betapa tidak, tim papan atas semisal Inter Milan, Napoli dan AC Milan telah ditaklukkan Atalanta musim ini.

"Kami selalu tampil dengan performa luar biasa melawan tim-tim besar. Kami memiliki reputasi sebagai 'pembunuh raksasa'. Aku yakin hal serupa terjadi di Turin," tegas gelandang berusia 23 tahun ini.
Share on :

0 comments:

Post a Comment