Tuesday, December 4, 2012

Lawan Shakhtar, Juventus Tanpa Marchisio

21 Nama telah disiapkan pelatih Antonio Conte guna menghadapi laga krusial di penyisihan grup Liga Champions melawan Shakhtar Donetsk.

Meski begitu, langkah Bianconeri untuk memperoleh poin maksimal tidak akan berjalan mudah. Selain faktor kekuatan lawan, Juventus sendiri akan bermain tanpa salah satu pemain kunci mereka, Claudio Marchisio yang terkena akumulasi kartu.

Lini depan Juventus relatif lebih aman sebab para striker kunci mereka tidak ada yang mengalami masalah. Begitu pula dengan lini belakang. Si Nyonya Tua sudah kembali bisa memainkan Martin Caceres dan Giorgio Chiellini yang sudah sembuh dari cedera.

Skuad Juventus untuk menghadapai Shakhtar:
1 Buffon, 3 Chiellini, 4 Caceres, 6 Pogba, 9 Vucinic, 11 De Ceglie, 12 Giovinco, 15 Barzagli, 19 Bonucci, 20 Padoin, 21 Pirlo, 22 Asamoah, 23 Vidal, 24 Giaccherini, 26 Lichtsteiner, 27 Quagliarella, 30 Storari, 32 Matri, 33 Isla, 34 Rubinho, 39 Marrone.
Share on :

0 comments:

Post a Comment